Smartphone Review : Masihkah Layak Untuk membeli Samsung Galaxy S5 di Tahun 2018 ?

Smartphone Review : Masihkah Layak Untuk membeli Samsung Galaxy S5 di Tahun 2018 ?



Semenjak 4 tahun sejak perilisannya pada awal tahun 2014, banyak orang masih mempertanyakan tentang kualitas flagship anyar ini di tahun 2018 ini. Banyak yang beranggapan kalau S5 sudah ketinggalan jaman dan terkesan jelek untuk dipakai. Apakah demikian seperti itu ?

Sebelum mengetahui apakah Samasung Galaxy S5 ini masih layak atau tidak, kita mesti tahu tentang spek secara tertulis kertas dahulu.

Spesifikasi Samsung Galaxy S5



Secara umum, Samsung Galaxy S5 mirip-mirip spesifikasinya dengan kebanyakan smartphone sekarang. Samsung Galaxy S5 mengusung konektivitas 2G, 3G, 3,5G, dan 4G hanya untuk versi Verizon dan At&t.

Sansung Galaxy S5 juga ditopang dengan Snapdragon 800 generasi kedua yaitu versi Qualcomm Snapdragon 801 dengan RAM sebesar 2 GB. Adapun varian Memori Internalnya ada yang 16GB dan ada versi 32GB. Kalau anda merasa kurang dengan internal tersebut, anda bisa menambahkan slot MicroSD hingga 256GB dengan optimum 64GB.

Samsung ini tidaklah begitu besar di ukuran tangan anda. Layar 5,1 inchi memang tidaklah terpaut besar, namun tidaklah kecil alias mudah digenggam dan enak untuk dibuat one-handed-mode. Ukuran pixel layarnya pun sudah anyar. Mengusung 1080p atau FHD atau 1080x1920, sudah cukup untuk kebutuhan layar anda dengan ketajaman gambar yang mumpuni. Tak lupa layar Super AMOLED yang menjadi ciri khas smartphone Samsung era sekarang ini.

Smartphone ini ternyata telah tersertifikasi Ingress Protection dengan nilai IP67 yang tahan terhadap air selama 30 menit dengan kedalaman 1 meter. Meskipun tahan air, nyatanya pihak Samsung tidak merekomendasikan untuk menyelam dengan ponsel ini. Kendati begitu, smartphone ini sudah memiliki NFC dan IR Blaster bak layaknya Xiaomi.

Kameranya pun tidak kalah dengan smarphone sekarang. Kameranya memiliki resolusi 16MP yang merupakan besutan dari Sony. Memiliki apeture f/2.0, smarphone ini dapat mengambil gambar dengan detail yang baik dengan pencahayaan minimal sedang. Merekan video pun sudah bisa dikatakan kece. Samsung ini dapat merekam 4K dengan framerate 30fps. Tak hanya itu, smarphone ini dapat merekam 1080p dengan framerate 60fps !

Tak main-main, Heart Rate pun ditempelkan tepat di bawah kamera yang anggun dan gagah. Selain itu, fingerprint pun tersedia di tombol button home.

Untuk versi OS Androidnya, saat pertama rilis, S5 memiliki OS Android Kitkat 4.4.2. Dengan adanya update-update dan kompabilitas versi OS, kini S5 dapat diupdate hingga Android Marshmallow yaitu versi 6.0.1. Kendati begitu, kalian bisa saja custom flash yang dapat terupdate hingga OS Oreo alias versi 8.0.1.

Mengapa S5 Masih layak dipakai di tahun 2018 ?

Fiturnya banyak



Banyak sekali fitur yang ditawarkan oleh Samsung Galaxy S5. Mulai dari adanya NFC, Heart Rate sensor yang canggih, hingga beberapa fitur menarik yang Samsung tawarkan, seperti IR Blaster, Samsung Health, Samsung Pay, dan Samsung Internet.

Fingerprint pun telah tersedia di smartphone lawas ini pula.

Snapdragon seri 801

Meskipun sudah tua dan beumur, nyatanya chipset besutan Qualcomm ini masih layak dipakai sebagai Daily User dan gaming tingkat ringan.

Dilansir dari beberapa laman teknologi, hasil benchmark untuk Samsung Galaxy S5 masih cukup tinggi dibandingkan smarphone budget era sekarang. Dengan skor 52600 di AntutuBenchmark versi 7.0.1, nyatanya Samsung Galaxy S5 masih layak menyandang status sebagai smartphone daily user yang kencang.




Baterainya bisa bongkar pasang.

Baterai memang menjadi hal yang biasanya dilihat dan ditimbangkan saat membeli smartphone baru. Biasanya smartphone pada era sekarang ini banyak sekali mengusung sistem unibodi alias baterai tanam. Jadi, baterai tak dapat dibongkar secara mudah. Harus ada orang yang ahli untuk melukakannya karena sangat menyangkut dengan hardware smartphone. Salah sedikit, anda dapat merusak smartphone kesayangan anda.

Samsung Galaxy S5 adalah samsung generasi akhir yang masih mengusung baterai bongkar pasang sama halnya dengan Samsung Galaxy Note4.

Memang benar kualitas baterai bongkar pasang menjadi sedikit lebih rendah dibandingkan bateri tanam, tetapi ketika baterai anda rusak, anda dapat mengantinya dengan mudah.

Harganya murah banget

Dahulu, smartphone ini sangatlah mahal dengan dibanderol harga 9,5 juta pada awal perilisannya di tahun 2014. Tetapi karena pasar smartphone yang selalu jatuh harga ketika ada varian seri yang baru, harga smartphone ini berangsur-angsur jatuh.

Untuk update tahun 2018, Samsung Galaxy S5 dibanderol dengan harga 1,4 juta rupiah saja ! Murah tidak ?

Sayangnya, sudah sangat jarang menemukan ponsel ini dengan kondisi baru alias dominan second-handed smartphone. Tetapi untuk pribadi penulis sendiri, ini bukanlah sebuah masalah.

Qi Wireless Charging Module

Jika kalian iseng membuka cover casing belakang smartphone ini, anda akan menemukan semacam lubang diatas baterai yang berisi kuningan-kuningan dekat kamera. Rupanya itu adalah kuningan modular wireless charging. Artinya, smartphone ini bisa melakukan wireless charging.

Tetapi, untuk bisa mendapatkan fitur wireless charging, anda perlu membeli satu set modular Qi Wireless Charging beserta cover back khusus untuk wireless charging. Harganya tidak mahal kok. Cukup dengan 200ribu rupiah, anda dapat menikmati wireless charging.

Hal yang perlu digarisbawahi adalah tempat pembelian modular yang minim. Pasalnya, Samsung Store tidak menjualnya yang berarti anda perlu membelinya secara online.


Mengapa S5 itu tak layak dipakai di tahun 2018 ?



Tidak memiliki fitur fast charging 2.0

Salah satu kekurangan yang paling krusial smartphone ini adalah tidak mendukung Fast Charging 2.0. Ini berarti anda perlu ekstra sabar dalam menunggu baterai smartphone sampai penuh. Penggunaan aplikasi Fast Charging yang tersedia di Google Play tidak mendapatkan dampak yang signifikan. Malah tidak ada gunanya karena inti dari aplikasi tersebut adalah mematikan semua aplikasi backgroud dan beberapa koneksi jaringan smartphone anda dimana itu tidak memberikan efek yang berarti.

IP67 yang bersyarat

Meski secara tertulis bahwa smartphone ini didukung dengan rating IP67, nyatanya ada beberapa syarat yang perlu anda ketahui.

Pertama, smartphone ini memiliki katup pada bawah ponsel untuk microUSB yang ternyata microUSB itu sendiri tidak memiliki karet pelindung anti air. Otomatis, jika anda kehilangan katup microUSB, maka IP67 hilang begitu saja.

Kedua, anda tidak dapat membawanya untuk menyelam dan berenang meskipun secara teknis smartphone ini dapat melakukannya. Pihak Samsung sendiri tidak merekomendasikannya dan mereka membuat rating IP67 sebagai pertahanan tingkat pertama jika saja smartphone ini tenggelam atau terkena air dengan volume banyak.

RAM dan Internal terasa sempit




Satu hal lagi yang perlu anda ketahui tentang kelemahan smartphone ini adalah kapasitas RAM dan internal yang terkesan sempit, khususnya untuk seri 2GB/16GB. Hal ini saya utarakan karena untuk internal 16GB itu sudah terasa sempit bagi tujuan pemakaian saya untuk sehari hari dan game.

Untuk RAM tersendiri, saya rasa tidak begitu masalah kecuali jika anda adalah seorang yang suka multitasking. Ponsel ini tidaklah cocok bagi anda yang suka membiarkan tab atau aplikasi belakang terus menyala.

Kesimpulan



Samsung Galaxy S5 masih bisa layak dipakai untuk tahun 2018, bahkan saya sendiri merekomendasikan bagi anda yang ingin smartphone dengan fitur banyak dan murah, inilah jawabannya, Samsung Galaxy S5.

Anda tidak dapat membelinya di dalam Samsung Store alias anda harus pergi ke konter smartphone untuk mencari flagship tua ini atau cukup mencarinya di online shop, pasti anda akan menemukannya dengan harga yang sudah miring.

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama